Ramuan Herbal Pembersih Ginjal, Peluruh Batu Ginjal dan Saluran Kemih dari dr. Zaidul Akbar


Ginjal adalah dua buah organ yang berbentuk seperti kacang merah yang berada di kedua sisi tubuh bagian belakang atas, tepatnya di bawah tulang rusuk manusia. Ginjal ini mempunyai beberapa fungsi, di antaranya yaitu:
  • Menghasilkan renin – enzim yang membantu mengatur tekanan darah.
  • Menghasilkan senyawa eritropoeting yang berfungsi agar produksi sel darah merah terstimulasi.
  • Menyaring ampas metabolisme tubuh.
  • Menjaga kadar garam dan mineral tetap seimbang dalam tubuh manusia.
  • Menghasilkan senyawa aktif dari vitamin D agar kesehatan tulang terjaga.

Penyakit Ginjal

Saat ginjal mengalami gangguan, maka akan memengaruhi kinerja tubuh dalam mencuci darah, yaitu menyaring limbah tubuh dan cairan berlebih yang akan menjadi urine. Ketika fungsi ginjal terganggu, zat sisa limbah tubuh dan cairan yang menumpuk di dalam tubuh akan menyebabkan gejala berupa pembengkakan pada pergelangan kaki, mual, muntah, lemas, dan sesak napas.

Baca juga : Olahraga Baiknya Pakai AC atau Tidak Menurut dr. Haryo Tilarso, Sp.KO., FASCM

Penyakit ginjal dapat dipicu oleh kondisi lainnya, misalnya karena diabetes dan tekanan darah tinggi. Artinya, seseorang berisiko mengalami gangguan ginjal jika mengalami diabetes, tekanan darah tinggi, atau memiliki riwayat penyakit ginjal dalam keluarga.

Gejala

Gejala penyakit ginjal tergantung dari jenis penyakitnya dan apakah penyakit tersebut mengakibatkan penurunan fungsi ginjal. Beberapa gejala penurunan fungsi ginjal dan gejala penyakit ginjal secara spesifik, antara lain:
  1. Mual, muntah, kehilangan nafsu makan, dan penurunan berat badan.
  2. Merasa lelah dan sesak napas.
  3. Volume urine dan frekuensi buang air kecil berkurang.
  4. Terjadi pembengkakan di pergelangan kaki dan sekitar mata.
  5. Urine berbusa.
  6. Susah tidur.
  7. Kulit kering dan terasa gatal.
  8. Terjadi kram otot, terutama di tungkai.
  9. Tekanan darah tinggi.
  10. Gangguan irama pada jantung.
  11. Penurunan kesadaran.
  12. Pada gagal ginjal akut dapat terlihat tanda dehidrasi.
  13. Nyeri punggung bawah dan urine bercampur darah dapat terjadi pada penderita batu ginjal, penyakit ginjal polikistik, dan infeksi ginjal.
  14. Pada penderita infeksi ginjal dan batu ginjal dapat timbul keluhan demam dan menggigil.

Resep/Ramuan

dr. Zaidul Akbar
  • Akar alang-alang dan sereh dengan perbandingan 1:1 (misal jika akar alang-alang 10 gram, maka sereh 10 gram –kurang lebih seperti itu-)
  • Air 300 ml
  • Madu secukupnya
Cara Membuat
  • Rebus semua bahan hingga mendidih
  • Diamkan hingga hangat saring dan beri madu secukupnya (boleh juga ditambahkan jahe 1/3nya).
akar alang-alang

Catatan
Resep atau ramuan ini bukan untuk penderita hipotensi (tekanan darah rendah), jika ingin menggunakan kurangi dosis alang-alangnya.


Berikut videonya :


Semoga bermanfaat


Siapa dr. Zaidul Akbar?

Dr. Zaidul Akbar dikenal sebagai dokter yang banyak mengobati pasiennya dengan metode bekam dan metode lainnya sesuai syariat Islam. Beliau merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Semarang. Sebelum masuk ke ranah pengobatan Islam, Ia bekerja di beberapa rumah sakit umum daerah Balikpapan dan Jakarta.

Pada mulanya dr. Zaidul Akbar masuk dan mempelajari dunia pengobatan Islam adalah melalui sebuah lembaga training selama kurang lebih satu tahun. Setelah beberapa tahun bekerja di rumah sakit, dr. Zaidul Akbar secara ‘alami’ menemukan dunia pengobatan Islam. Beliau menyimpulkan dunia pengobatan ini lebih dinikmati dan menyenangkan, karena ternyata Tuhan telah memberikan kelengkapan yang sangat sempurna untuk kebutuhan manusia.

Sebelumnya, beliau tidak menggunakan sosial media dalam penyebaran metode pengobatan Islami karena belum mengenal platform seperti Twitter, Instagram dan lainnya. Namun lama-kelamaan dr. Zaidul Akbar mulai menyebarkan dakwah pengobatan islami melalui berbagai via sosial media. 

Bersama dengan lembaga pendidikan Thibbun Nabawi Indonesia, beliau mengajak banyak ummat untuk hidup lebih baik dalam bidang kesehatan. dr. Zaidul Akbar mudah mempelajari ilmu kesehatan dalam islam dan pengobatan alami dengan berbekal ilmu kedokteran.

Sebagai bentuk penyebaran metodenya itu, dr. Zaidul Akbar selalu menawarkan pengobatan islam dan alami kepada para pasiennya, terkecuali dalam kondisi mendesak, maka beliau akan memberikan pengobatan dokter (medis) pada umumnya.

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Ramuan Herbal Pembersih Ginjal, Peluruh Batu Ginjal dan Saluran Kemih dari dr. Zaidul Akbar"

  1. apakah daun seledri bisa menghilangkan kencing berbusa?

    ReplyDelete
  2. Saya belum menemukan keterangan/artikel dari pakar kesehatan ttg hal itu. Jika sudah, akan saya tulis artikelnya

    ReplyDelete